PAC Slahung Menggelar Agenda "Ngunduh Wohing Ngilmu"

 

Penyampaian materi kepada peserta diskusi (Faiq/MCPNU)

Slahung, MCPNU Ponorogo

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Slahung menggelar agenda diskusi bareng bertajuk "Ngunduh Wohing Ngilmu" bertempat di kantor MWC NU Slahung pada hari Jumat (10 Juni 2022).  

Dalam agenda tersebut para pengurus dan anggota PAC IPNU-IPPNU Slahung saling bertukar pikiran dalam merespon fenomena-fenomena yang sering muncul dalam beberapa waktu terakhir, khususnya mengenai fenomena 'banjirnya' informasi, yang disebabkan oleh pesatnnya perkembangan teknologi komunikasi mutakhir (terbaru). Akibatnya pun akhir-akhir ini sudah bisa dirasakan, mulai dari pudarnya budaya berpikir kritis terhadap sesuatu hal sudah semakin memudar. 

"Berangkat dari situ maka kegiatan semacam "Ngunduh Wohing Ngilmu" perlu dihidupkan. Dimana dalam forum ini para pelajar IPNU-IPPNU di Kecamatan Slahung maupun dari kalangan umum bisa memiliki ruang dan waktu untuk belajar bersama (sinau bareng)", tutur Faiq. 

Peserta putra yang mengikuti agenda diskusi (Faiq/MCPNU)



"Seperti petuah Jawa, tumbu ketemu tutup ,secara amaliah kebudayaan di NU sudah terbiasa dilaksanakan, namun disini sudah seharusnya diimbangi dengan sikap tawazun sehingga terciptanya keseimbangan dalam melaksanakan sesuatu", pungkasnya. 


Peserta putri yang mengikuti agenda diskusi (Faiq/MCPNU)

Dengan adanya ruang kegiatan ini, para pelajar diharapkan bisa terus mengasah kemampuan berpikirnya dalam merespon fenomena-fenomena yang sedang terjadi. Selain itu, diharapkan  nantinya bisa mensinergikan gerakan semangat basis keilmuan dengan trilogi belajar,berjuang bertaqwa. 



Redaksi: Yusuf V



Posting Komentar

0 Komentar