![]() |
Desaign by: media center pelajar nu ponorogo |
Ponorogo, Kota – Tiga puluh dua tim Futsal dari Lembaga Pondok Pesantren dan Lembaga Pendidikan Ma’arif se-Ponorogo akan berlaga di Kompetisi Futsal dan Santri. Kompetisi yang digelar dalam rangka Peringatan Hari Santri Nasional 2018 ini diselenggarakan dalam tiga hari. Kick off perdana akan dimulai dari Ponpes Ali Muttaqin Babadan melawan MA Ma’arif Balong untuk grup A. Sedangkan untuk Grup B, oleh Tim dari MA Ma’arif YPI Panjeng Kecamatan Jenangan Ponorogo.
“tiga puluh dua tim ini nanti akan
dibagi menjadi dua grup, Grub A dan B. Grup A akan bertanding di Lapangan
Futsal Planet sedangkan Grup B akan bertanding di Lapangan Futsal Kembar Jaya.
Untuk finalnya kita akan selenggarakn di GOR Singodimedjo Ponorogo” Jelas Rekan
Abdan dalam wawancara kami sore tadi (19/10)
Menurutnya, beberapa tim yang dalam
kompetisi sebelumnya pernah ikut semangatnya masih luar biasa. Hanya beberapa
saja yang tahun ini tidak ikut berpartisipasi dalam kompetisi.
Kompetisi Futsal Hari Santri
Nasional ini, sedianya telah berjalan selama 3 tahun ini. Tahun lalu (2017),
Tim Futsal Santri dari PP. KH. Syamsuddin Durisawo memboyong Trophy
Ketua PCNU Ponorogo. Siap untuk mengukir prestasi yang lebih lagi, Durisawo
mengirimkan Tim terbaiknya.
“banyak tim lama yang ikut,
pastinya personil baru-baru. Salah satunya juara pada kompetisi 2017, Durisawo.
Mereka ikut serta lagi tahun ini. Kita lihat nanti pertandingan laga perdana 23
Oktober 2018” imbuh Abdan menjelaskan.
Agenda kompetisi futsal ini sudah menjadi agenda rutin dalam
setiap peringatan Hari Santri Nasional 22 Oktober. Hal yang berbeda untuk tahun
ini, kepesertaan diperluas tidak hanya dari Pondok Pesantren dibawah naungan
RMI, tetapi juga Lembaga Pendidikan (SMA/MA/SMK) dibawah naungan Lembaga
Pendidikan Ma’arif NU Ponorogo.
“ya, kami dari IPNU dan IPPNU diberikan mandat untuk ikut serta
mengelola kompetisi futsal HSN (baca; Hari Santri Nasional) 2018 ini. Maka dari
itu, dalam rapat bersama ada saran agar Lembaga Pendidikan Ma’arif
diikutsertakan” papar Rekan Wahyu Agus Arifin yang hadir dalam rapat bersama
Panitia Peringatan Hari Santri Nasional 2018 PCNU Ponorogo.
Sementara itu, salah satu peserta menyatakan apreasianya. Bahwa
kompetisi ini sangat bagus dalam membangun tali persaudaraan antar pelajar dan
santri. Menanamkan semangat berkompetisi, berlomba-lomba dalam kebaikan.
“yang jelas ini bagus, ada ruang silahturahim, ruang kompetisi. Fashtabihul
Khairat. Selamat dan semangat bertanding buat para calon peserta” tutup
pria yang akrab disapa Heru tersebut.
Jadwal Pertanding Grup A dan Grup B
KLIK Ã http://www.pelajarnuponorogo.com/2018/10/jadwal-laga-grup-b-futsal-hsn-2018.html
Kang Pand/MCPNU News
0 Komentar